Generate Keypair (Public & Private) dengan PuttyGen

Untuk membuat keypair (Public Key dan Private Key) yg selanjutnya bisa Anda gunakan untuk SSH Key, Anda bisa melakukannya dengan PuttyGen.
Berikut adalah langkah-langkahnya:
1. Download dan install terlebih dahulu Putty installer yg dalam bentuk MSI (hasil install nanti akan termasuk aplikasi PuttyGen juga).
2. Buka aplikasi 'PuTTY Key Generator' dari Start Menu:
Parameter2 default diatas biasanya sudah bisa langsung Anda gunakan tanpa dirubah2. Langsung klik tombol Generate

3. Pada tampilan selanjutnya, gerakanlah terus menerus cursor mouse Anda sampai Process Bar hijau-nya penuh.

4. Setelah proses generate key selesai seperti pada gambar berikut.

- Copy-lah Public Key pada kotak merah diatas dan paste ke server Linux yg akan Anda remote pada baris terakhir di file ~/.ssh/authorized_keys
- Klik tombol Save Private Key diatas, dan simpan baik2 file ini. Karena Anda akan selalu menggunakan file Private Key ini setiap kali akan meremote server Linux Anda (yg sudah Anda paste Public Key-nya).

5. Matikan autentikasi password pada server yg akan diremote
Setelah Anda test bisa login dengan baik. Langkah ini optional supaya lebih aman dengan mematikan autentikasi password, sehingga siapapun yg mencoba brute-force dengan mencoba-coba password tidak bisa dilakukan (langsung closed).
Pada server Linux yg Anda remote, edit-lah file /etc/ssh/sshd_config
# vi /etc/ssh/sshd_config

Kemudian cari directive berikut dan rubah nilai-nya menjadi berikut:
PasswordAuthentication no
ChallengeResponseAuthentication no
UsePAM no

Restart service SSH-nya:
# systemctl restart sshd
  • 0 användare blev hjälpta av detta svar
Hjälpte svaret dig?

Related Articles

Setting rDNS via Virtualizor VPS Panel

Setiap pelanggan VPS ArgonHost dapat merubah rDNS IP VPS-nya secara langsung lewat VPS Panel...

Setting rDNS VPS dari Client Area

Anda dapat melakukan Reverse DNS VPS Anda langsung dari client area dengan cara:1. Login terlebih...

Mengupdate License cPanel yg expired / trial

Apabila license cPanel Anda masih trial ataupun expired (namun Anda sudah me-renew-nya). Anda...

Login SSH Menggunakan Putty

SSH digunakan untuk meremote VPS Linux Anda atau bisa juga digunakan untuk transfer file...

Remote Console/IPMI Dedicated Server

Untuk memudahkan Anda dalam memanage Dedicated Server. Argon menyediakan fitur Remote...

Powered by WHMCompleteSolution